Kunjungi Wisata UMKM Kampung Lontong, Mahasiswa UPN Surabaya

admin Avatar
Kunjungi Wisata UMKM Kampung Lontong, Mahasiswa UPN Surabaya
Kunjungan Wisata UMKM Mahasiswa UPN Surabaya di Kampung Lontong. Foto bersama didampingi pengurus paguyuban Kampung Lontong, 10/10/2024

Paket Wisata UMKM Kampung Lontong untuk kesekian kalinya mendapat kunjungan dari lembaga pendidikan. Kali ini dari Mahasiswa UPN Surabaya. Ada sekitar 22 mahasiswa yang berkunjung.

“Kami mahasiswa UPN yang ambil mata kuliah kewirausahaan pak,” terang Nabila sebagai koordinator rombongan.

Mereka tahu kampung lontong dari sosial media. Cukup banyak sosial media yang liput seperti di instagram, youtube, tik tok, selain itu kampung lontong juga punya website dan sosial media sendiri. Jadi cukup banyak informasi awal sebagai pertimbangan sebelum mereka putuskan berkunjung ke kampung lontong.

Setelah bertanya banyak hal tentang kegiatan usaha kampung lontong, dari mulai proses produksi, pemasaran, program kedepan untuk paguyuban dan koperasi perajin lontong. Kunjungan diakhiri dengan foto bersama.

“Kampung lontong oke,” ujar mereka serentak. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *